Sabtu, 02 September 2017

Cara membuat tumis kentang dadu balado pedas

Cara membuat tumis kentang dadu balado pedas





Kentang balado - Tahukah kalian dengan makanan yang bernama kentang? Atau dalam bahasa Inggris biasa disebut dengan potato. Kentang adalah makanan yang paling cocok digunakan untuk menambah berat badan atau menambah ukuran tubuh sehingga tidak terlalu kurus bagi kalian yang ingin mempunyai tubuh yang bagus, namun bagi kalian yang sudah gemuk untuk makanan ini sangatlah tidak dianjurkan karena akan dapat menyebabkan obesitas pada tubuh anda. bagi kalian yang menyukai kuliner yang rasa pedas maka tak salah apabila anda mencoba untuk membuat 1 makanan ini yang bernama tumis kentang rasa balado campur. Untuk bahannya Biasanya banyak tersedia di pasaran karena bahannya tidak terlalu sulit didapatkan di pasar.

Untuk campuranya kalian bisa mengkreasikan sendiri mulai dari udang, tempe, tahu, sosis,dll.

Rasa balado sendiri didapat dari bumbu yang kita buat berupa sambal dan juga rempah-rempah yang telah kita jadikan satu menjadi bumbu yang terasa di lidah seperti rasa balado.
Oke langsung saja kita menuju ke pembahasan yang membahas cara membuat tumis kentang rasa balado pedas.

Bahan-Bahan :
  • Beberapa buah kentang yang sudah dipotong berbentuk dadu
  • Cabe rawit(sesuai selera banyaknya berapa)
  • 1 sendok teh saus tiram
  • Bahan tambahan sesuai selera(udang,tempe, tahu,sosis,dll)
  • 4 siung bawang merah
  • 1 sendok makan kecap manis
  • Air secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Gula merah secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara Membuatnya :
  1. Siapkan kompor dan juga wajan yang berisi minyak goreng secukupnya lalu Panaskan.
  2. Gorenglah bahan tambahan dan juga kentang sampai terlihat agar matang.
  3. kemudian Tumis bawang merah yang sudah disangrai halus.
  4. Kemudian masukkan bahan tambahan dan juga kentang yang sudah digoreng pada langkah pertama di atas.
  5. Lalu masukkan semua bahan ke dalam wajan sesuai perkiraan anda dalam memberi rasa pada masakan.
  6. Apabila rasanya sudah pas Maka angkat lalu sajikan di atas piring.
  7. Tumis kentang balado campur pun siap untuk dinikmati.



PERLU DIKETAHUI


Iklan yang tampil pada halaman situs ini sepenuhnya sudah diatur oleh Pihak Google, kami hanya menyediakan tempat kosong khusus untuk iklan dari Google. Maka, apabila ada iklan yang dirasa kurang baik bagi anda sehingga tidak seharusnya ditampilkan, harap segera menginformasikan hal tersebut kepada kami dengan melalui Formulir Kontak yang ada di bagian bawah sendiri pada situs ini. Kemudian, kami akan segera menyampaikannya pada pihak Google terkait masalah tersebut.
Laporan dapat anda sertakan lampiran :
  • Nama Iklan
  • Alamat Screenshoot(Gambar) Iklan


Load Disqus Comments Hide Disqus Comments